Pandemi memang sudah berlalu pada beberapa bulan yang lalu. Meskipun begitu, bukan berarti virus tersebut hilang begitu saja dan kita benar-benar bebas. Ancaman virus dan kuman terus menghantui kita setiap saat. Hal itu yang membuat jasa disinfektan masih dicari oleh perusahaan, sekolah, rumah ibadah, dan berbagai tempat yang sering dikunjungi orang banyak.
Untuk mencari jasa disinfektan saat ini juga sangat mudah. Sebab, kemudahan dalam menggunakan teknologi saat ini telah memudahkan pengguna dalam mencari jasa disinfektan terbaik. Beberapa rekomendasi yang bisa kamu coba adalah sebagai berikut.
1. Renka Guard
Jasa disinfektan terbaik pertama yang bisa kamu coba adalah Renka Guard. Perusahaan ini mengklaim bisa membunuh bakteri dan jamur hanya dalam waktu lima menit. Bahkan bisa membunuh parvovirus kurang dari lima menit saja. Hal ini karena mereka memiliki ramuan khusus yang bisa bekerja dengan cepat dan efektif.
Nama Renka Guard di dalam dunia pembasmian virus atau bakteri memang sudah tak diragukan lagi. Layanan jasa ini dikenal dengan perusahaan yang profesional di bidangnya. Mereka telah memberi patokan harga sebesar Rp15 ribu/m2.
2. Kemilau Marmer
Untuk kamu yang mencari jasa disinfektan untuk berbagai tempat umum, maka bisa mencoba perusahaan bernama Kemilau Marmer. Jasa disinfektan ini sudah sangat biasa dalam pembersihan sekolah, perkantoran, hingga berbagai tempat umum lainnya.
Berbicara tentang harga, Kemilau Marmer termasuk perusahaan yang mematok harga cukup terjangkau. Tidak hanya membasmi virus Covid, Kemilau Marmer juga dapat memberikan perlindungan terhadap virus SARS, MERS dan lainnya.
3. YukBersihin
YukBersihin merupakan jasa disinfektan yang menjangkau daerah Jabodetabek dan itu ternasuk daerah Karawang barat. Bahan penyemprotan dari YukBersihin menggunakan bahan kimia yang aman bagi manusia dan memiliki bau yang tidak menyengat.
Salah satu bahan yang dipakai oleh YukBersihin adalah H2O2 atau Hidrogen Peroksida. Zat ini dianggap efektif dalam membasmi virus dan bakteri. Sama seperti jasa penyemprotan lainnya, YukBersihin juga menerima permintaan untuk pembersihan skala rumahan, tempat ibadah, hingga perkantoran.
4. Fumida
Berikutnya ada Fumida yang juga merupakan salah satu jasa disinfektan terbaik dan selalu dicari konsumen. Selain pengendalian hama, Fumida juga menyediakan layanan disinfektan yang dapat membasmi virus dalam waktu singkat.
Metode yang digunakan adalah spraying dan cold fogging. Keduanya telah umum digunakan untuk mematikan virus yang menempel pada benda-benda di sekitar kita. Fumida juga mengklaim layanan disinfektannya aman dan tidak menimbulkan alergi. Sebab, bahan kimia yang digunakan memiliki Material Safety Data Sheet (MSDS).
5. Informa Clean & Care
Informa juga merupakan salah satu jasa disinfektan terbaik dengan menghadirkan layanan penyemprotan untuk berbagai tempat. Selain untuk perkantoran, jasa ini juga melayani pembersihan di area hunian.
Mesin yang digunakan berkualitas dan berstandar internasional. Bahan disinfektan yang digunakan juga telah terdaftar di Kementerian Pertanian. Informa Clean & Care menjangkau area Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, dan Karawang.
6. De Hygienique
Berikutnya ada De Hygienique yang juga termasuk jasa disinfektan terbaik di Indonesia. Perusahaan ini menggunakan disinfektan berbahan dasar klorin yang bersertifikat EPA (Environmental Protection Agency) dari Amerika Serikat. Bahan tersebut diketahui tidak korosif, efektif, serta aman untuk orang dewasa maupun anak-anak.
Layanan disinfektan yang diberikan ada dua jenis, yakni standar dan premium. Standar disinfektan untuk area yang belum pernah ada kasus COVID-19. Sementara premium adalah jasa untuk daerah yang sudah terdeteksi kasus covid. Penanganannya akan disesuaikan dengan kedua kondisi tersebut.
Demikian rekomendasi jasa disinfektan terbaik yang selalu dicari konsumen. Semoga informasi ini memberikan manfaat.